Friday, June 6, 2008

Jalan tembus Tirtomoyo – Karang tengah telah di buka

Bapak/Ibu/Saudara/ Saudari warga Banyakprodo yang terhormat.

Phase ke dua proyek kerja sama antara warga dusun padangan desa Banyak prodo dengan pemda Tirtomoyo dan bantuan dari dewan daerah wonogiri serta Iuran para perantau dari daerah tersebut sudah dapat di fungsikan sebagai mana mestinya,baik untuk kendaraan roda dua maupun lebih.

Hal itu di kemukakan oleh Ibu Haryati kepala dusun Padangan, dari rencana kami ketika kami secara kebetulan bertemu di kediaman bapak kepala desa banyak prodo (bpk.Hardi Wibowo) lebaran lalu yang planningnya untuk pengecoran jalan tengah (phase pertama) kami sudah melampaui target hingga phase ke dua tersebut.

Sungguh suatu lompatan yang membanggakan, untuk hal tersebut kami berencana “temu rantau” yang akan di laksanakan pada malam setelah sholad Idulfitri (info didapat dari Ibu dra Tinuk Srimulyati Msi/coordinator proyek).

Harapan kami semoga kerjasama yang sudah terjalin baik ini akan berkesinambungan di kemudian hari.

Terima kasih kami haturkan kepada Bpk. Tarjo Harsono (camat Tirtomoyo) beserta staff, anggota dewan daerah wonogiri, para perantau, warga dusun padangan, mas Narmo (material) sembung dan yang lain2 yang tidak bisa kami sebutkan satu per satu.

Untuk informasi katur Om Gomo sunarmo, bagaimana tindak lanjut Phase ke tiga???

Slam dari negri gajah putih.

No comments: